Tuesday, May 29, 2012

NADIN DISAMBUT DENGAN ACARA BEPAPAS


Oleh : Darmawan
Festival Pesisir Paloh menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat paloh, dimana acara ini khusus untuk mengenalkan tentang apa saja yang ada dipaloh baik dari seni budaya, hasil kerajinan tangan, pameran fhoto, potensi pariwisata dan sebagai icon adalah penyu.
 Kegiatan festival ini dilaksanakan pada tanggal 25-27 mei 2012 yang bertempat dipesantren dusun setingga desa sebubus kecamatan paloh, warga sangat antusias untuk mengikuti acara ini dikarenakan festival seperti ini jarang ada. 
Apalagi ada Nadin Chandarawinata  sebagai Duta WWF yang kehadirannya disambut dengan acara bepapas dan tarian anak raja, bepapas bagi masyarakatsambas adalah membuang segala sesuatu yang tidak baik pada diri seseorang ataupun berupa barang tentunya diiringi dengan do'a.
Untuk menambah menariknya kegiatan ini diadakan juga talk show dari dinas DKP, PSDKP, BPSPL, Kehutanan, Kepolisian, POL AIRUD, Tim Expedisi Khatulistiwa, Wartawan, Pokmaswas, Kades Sebubus dan Para Duta Lingkungan Hidup  tentang hukum dan peraturan yang berlaku sehingga ada suatu kesepakatan bersama tentang bagai mana menangani permasalahan yang ada di paloh yang menyangkut tentang hukum baik kawasan hutan maupun perairan dan pesisir. Serta ada juga pelatihan keterampilan untuk para istri Pokmaswas dan ibu-ibu PKK kecamatan paloh. Semoga kegiatan yang bagus seperti ini dalam rangka mengenalkan Paloh pada masyarakat luas bisa lebih gencar lagi diwaktu mendatang    

No comments:

Post a Comment