Saturday, March 10, 2012

Selimpai wisata yang terlupakan



oleh: Darmawan

Selimpai suatu tempat objek wisata yang berada di dusun jeruju desa sebubus kecamatan paloh yang sudah di kenal masyarakat luas dalam beberapa tahun terakhir ini tidak lagi difungsikan sebagai tempat orang-orang berekreasi.

Sayang kawasan  indah dengan pasir putih berkilauan, pohon cemara yang tersusun rapi oleh alam lautnya yang meyimpan berbagai macam habitat, perahu nelayan yang selalu tampak hilir mudik sungguh pemandangan yang menakjupkan tak di hiraukan lagi. 


Jika mau melihat selimpai kita harus menyebrang dengan perahu motor lebih kurang 10-15 menit dari stegher jeruju dengan panorama yang mengagumkan. Seolah terlihat sebuah benteng kokoh yang terbentang menahan  terjangan ombak laut.


Namun jangan terkejut jika sampai di selimpai stegher sudah tidak layak untuk dipakai sebagai sandaran. belum lagi bangunan-bangunan yang di buat sudah tidak terawat dan rusak.

Dalam hal ini siapakah yang bertanggung jawab.     

No comments:

Post a Comment